Pinjaman online paling aman tentunya yang sudah terdaftar di OJK. Untuk itu, bagi Anda yang memerlukan dana cepat, lebih baik berhati-hati dengan tawaran pinjaman online yang menjanjikan sebuah kemudahan. Hal tersebut dikarenakan, sekarang ini banyak kasus jebakan dari pinjol ilegal yang tidak bertanggung jawab.
Pada zaman modern sekarang ini, pinjaman online memang bisa menjadi solusi mudah untuk Anda yang memerlukan dana cepat. Akan tetapi, Anda juga perlu mengetahui bahwa tidak semua pinjaman online memberikan pinjaman merupakan pihak yang aman dan terpercaya. Karena terdapat banyak sekali pinjol yang ilegal. Untuk itu, berikut ini rekomendasi pinjol yang aman yang bisa Anda gunakan.

Rekomendasi Pinjaman Online Paling Aman
Pada pembahasan sekarang ini, terdapat beberapa aplikasi pinjaman online yang sudah terdaftar di OJK. Sehingga, Anda tidak perlu repot cek aplikasi satu persatu. Cukup dengan memakai salah satu fintech yang masuk dalam daftar berikut ini.
Kredit Pintar
Aplikasi pinjaman online yang aman yang menjadi rekomendasi pertama yaitu Kredit Pintar. Tentunya Anda telah familiar dengan aplikasi yang saat ini. Kredit Pintar telah hadir sejak tahun 2017 melayani banyak nasabah serta populer dengan bunga tahunan yang dapat dikatakan cukup rendah.
Dengan begitu aplikasi Kredit Pintar sangat menjadi rekomendasi sebab berada di bawah naungan pengawasan OJK. Pastinya Fintech yang berada dalam pengawasan OJK pasti aman serta terpercaya. Lebih dari itu, terdapat sejumlah keuntungan lain yang bisa Anda peroleh.
Bukan hanya suku bunga yang rendah, melainkan Anda bisa juga mengambil pinjaman dengan tenor yang berbeda-beda. Untuk maksimal dana yang dapat Anda pinjam mencapai Rp 20 juta. Adapun hal yang menarik lagi yaitu aplikasi tersebut juga tersedia di aplikasi LinkAja. Untuk itu, Anda bisa meminjamnya melalui aplikasi LinkAJa.
Indodana
Selanjutnya aplikasi pinjaman online paling aman untuk menjadi solusi keuangan Anda yaitu Indodana. Pasalnya aplikasi tersebut telah berdiri sejak tahun 2017. Terlebih juga Indodana berada dalam pengawasan OJK sejak tahun 2018.
Terdapat produk yang cukup memberikan keuntungan bagi konsumen, yaitu cicilan dengan bunga 0% jika Anda memilih tenor 3 bulan.
Kemudian, masih terdapat produk Indodana lainnya yang memberikan penawaran kemudahan bagi Anda nasabahnya. Anda bisa memilih periode cicilan sampai 12 bulan. Dana yang dapat Anda pinjam mulai dari Rp 1 juta sampai Rp 12 juta.
Bagi Anda yang memerlukan dana cepat atau cicilan belanja online, maka bisa menggunakan Indondana saja. Pinjaman Indodana juga tersedia dalam aplikasi LinkAja. Dengan begitu, Anda tidak perlu mengunduh aplikasi yang lain.
Akulaku
Kemudian, terdapat pula aplikasi yang bernama Akulaku yang bisa menjadi rekomendasi. Aplikasi tersebut cocok untuk Anda yang memerlukan dana cepat. Aplikasi Akulaku populer dengan proses pencairan yang cepat. Sehingga Anda dapat memilih tenor kredit sesuai dengan kebutuhan Adapun tenornya mulai dari 1 bulan sampai 12 bulan.
Sesudah Anda mempunyai jejak pinjaman yang bagus terhadap aplikasi tersebut, maka Anda bisa menikmati produk KTA Asetku. Produk tersebut merupakan produk pinjaman online yang jumlahnya kecil cepat cairnya. Anda dapat meminjam dana maksimumnya Rp 3 juta dalam waktu kurang lebih 5 menit saja.
Kredivo
Pinjaman online paling aman selanjutnya yaitu Kredivo. Anda dapat mempertimbangkan aplikasi tersebut untuk menjadi solusi keuangan Anda. Aplikasi Kredivo berada dalam naungan OJK serta mempunyai produk pinjaman yang begitu variatif. Adapun syarat minimal untuk pengajuan yaitu mempunyai penghasilan hanya Rp 3 juta per bulannya.