in

Aplikasi Pinjaman Online Berbasis Syariah Paling Recomended

Aplikasi Pinjaman Online Berbasis Syariah
pixabay.com

Aplikasi pinjaman online berbasis syariah menawarkan fasilitas kredit yang cukup menarik untuk Anda. Bagaimana tidak, pinjaman online melalui aplikasi ini tetap menerapkan syariat islam dalam setiap transaksinya. Beda halnya dengan kredit yang menerapkan sistem bunga, pinjaman online berbasis syariah menggunakan metode akad.

Pasalnya, bunga pinjaman dalam agama Islam cenderung mengarah kepada riba dan hukumnya haram. Sementara keuntungan serta risiko kerugian akan sama-sama menjadi bagian antara pihak debitur maupun kreditur. Nantinya, tetap ada denda keterlambatan pembayaran yang berlaku sebagai dana sosial.

Aplikasi Pinjaman Online Berbasis Syariah
pixabay.com

Inilah Rekomendasi Aplikasi Pinjaman Online Berbasis Syariah

Kehadiran pinjaman online syariah ini tentu menjadi kabar baik, terlebih bagi masyarakat yang ingin kredit dana namun tidak mau terlibat riba. Berikut kami berikan sejumlah rekomendasi aplikasi pinjaman online berbasis syariah resmi OJK, yang aman untuk Anda.

1. Papitupi Syariah

Rekomendasi yang pertama adalah Papitupi Syariah. Perusahaan fintech Papitupi telah terdaftar di OJK sejak tahun 2020 lalu. Aplikasi pinjaman online ini menawarkan limit kredit maksimal Rp 50 juta, khusus para karyawan di perusahaan yang bekerja sama dengan Papitupi Syariah. Masa kerja debitur tersebut juga harus sudah memenuhi syarat yakni minimal 2 tahun.

Apabila belum 2 tahun, maka kredit yang mereka ajukan mungkin tidak ACC. Syarat lainnya para peminjam harus sudah berusia 21 tahun, dan merupakan Warga Negara Indonesia. Jangka waktu pelunasannya sendiri cukup panjang sampai 36 bulan atau 3 tahun.

2. Duha Syariah

Aplikasi pinjaman online berbasis syariah satu ini tidak melayani kredit dana tunai. Duha Syariah hanya menawarkan pinjaman online untuk pembelian barang-barang di merchant halal. Duha Syariah telah terdaftar secara resmi di OJK sejak 21 April 2021 lalu.

Lembaga keuangan ini menghadirkan 2 jenis kredit yakni konsumtif dan religi. Kredit konsumtif tersedia dengan plafon maksimal Rp 20 juta serta tenor 3 sampai 12 bulan. Sementara kredit religi nilainya jauh lebih besar yakni mencapai Rp 30 juta, dan tenor panjang 12 sampai 24 bulan.

Sama seperti Papitupi, Duha Syariah hanya melayani para karyawan perusahaan yang kantor atau instansinya telah bekerja sama dengan pinjaman online ini. Syarat lain yang berlaku meliputi usia minimal 21 tahun, berpenghasilan paling tidak Rp 3 juta per bulan, dan sudah pegawai tetap.

3. Dana Syariah

Meski memiliki nama hampir sama dengan Duha Syariah, namun kedua lembaga keuangan berbasis aplikasi ini sangatlah berbeda. Tak hanya terdaftar di OJK, Dana Syariah juga berada di bawah pengawasan KEMKOMINFO. Sehingga seluruh transaksinya terjamin aman dan bukan penipuan.

Dana Syariah sendiri memberikan pinjaman bagi para pengusaha properti yang membutuhkan dana tambahan. Bagi pihak yang membutuhkan pembiayaan, bisa langsung membuat sistem galang dana melalui aplikasi ini. Nantinya, para pemilik modal yang tertarik dengan bisnis Anda akan ikut berinvestasi.

4. Ammana Syariah

Aplikasi pinjaman online berbasis syariah Ammana menjadi fintech online pertama, yang memberi kredit tanpa agunan di Indonesia. Perusahaan Syariah Ammana sendiri telah terdaftar di OJK sejak 2020 lalu. Untuk menerima manfaat kredit, Anda harus menjadi mitra keuangan syariah yang bekerja sama dengan Ammana terlebih dahulu.

5. Qazwa

Pinjaman online syariah yang terakhir adalah Qazwa. Perusahaan keuangan ini menawarkan pembiayaan bagi para UMKM, yang bisnisnya bergerak di bidang pertanian, perkebunan, peternakan, dan perdagangan.

Sementara itu, aplikasi pinjaman online berbasis syariah Qazwa menghadirkan pembiayaan melalui skema supply chain financing. Sebuah metode pemberian kredit modal kerja yang melibatkan sistem rantai pasokan usaha. Sekian, semoga informasinya bermanfaat!

Pinjaman Online Tanpa Foto Selfie KTP

Pinjaman Online Tanpa Foto Selfie KTP Aplikasi Terpercaya

Pinjol yang Bisa Cair Ke Dana, Rekomendasi Aplikasi Terbaiknya

Pinjol yang Bisa Cair Ke Dana, Rekomendasi Aplikasi Terbaiknya